Thursday, December 31, 2009

Resolusi Tahu Baru

Di tahun-tahun sebelumnya (sampai sekarang di usia saya yang ke-23), saya tidak pernah membuat resolusi tahun baru. Bukannya anti, tapi bagi saya tahun baru hanyalah soal pergantian hari, tidak ada yg istimewa. Membuat resolusi  di moment pertambahan usia terlihat lebih masuk akal untuk sekedar mengetahui apakah hanya raga kita yang bertambah tua, ataukah jiwa kita juga semakin bertumbuh, matang dan dewasa.

Menjelang akhir tahun ini, seperti biasa saya membaca banyak sekali posting soal resolusi. Dan tiba-tiba saya  berubah pikiran. Saya pengen ikut merasakan euforia tahunan. Sepertinya bagus juga menulis resolusi setiap tanggal 31 December untuk mulai dilaksanakan tanggal 1 Januari di tahun berikutnya. Milestone yang mudah diingat. Apalagi (insya Allah) tepat awal tahun 2010 ini, saya dan suami akan menempati rumah susun baru, masih di negara yg sama. Moment yang (menurut saya) tepat untuk meletupkan semangat dalam menjalankan rencana-rencana baru.

Dan inilah resolusi saya untuk tahun 2010 :

  1. Lebih rajin beribadah (sholat tepat waktu dan rajin mengaji).
  2. Belajar untuk lebih sabar. Well, I think I complain too much about this and that. Sering banget mengeluarkan kata-kata "kok gitu sih?" atau "kok bisa sih?" atau "yaaahh". Gampang banget stress dan kecewa kl ada hal-hal yang berjalan dengan tidak seharusnya. Surely not good, I know. Semoga di hari-hari selanjutnya saya bisa lebih sabar dan 'nrimo'.
  3. Lebih serius soal pendidikan. Harus ada suatu achievement penanda, entah apa. Sesuatu yg dinilai dengan angka. Pokoknya harus rajin belajar! :D
  4. Rajin olahraga. Err.. Prakteknya kita lihat nanti, ya..
  5. Belajar (dan rajin) menulis.  
  6. Memperdalam web development dan e-commerce.
  7. Menyelesaikan portofolio.
  8. Menjalankan 2 blog projects. Yang 1 bareng suami, sebuah project tertunda yang merupakan rencana kami sejak masih pacaran, dan yang 1 lagi baru terpikirkan pagi ini. Dua-duanya tentang mimpi.

Semoga bisa 'jalan' semua. :P

Happy new year, people! :)

Thursday, December 17, 2009

Another Productive Mood

Today I have officially finished blog design project for "Kemuning Kitchen" and I'm so glad everyone (especially Mba Uchiet, the blog owner) likes it. The design is simple as usual.  :P
We also like the cupcakes illustration on header so much. It's Clarice's. I asked her to use it for my design and surprisingly she replied my request so fast and gave the permission.


Let's go on to the next project! ;)

Wednesday, December 9, 2009

Jadi Ibu Rumah Tangga itu (Tidak) Gampang

Setelah tangis saya pecah beberapa waktu lalu, saya menyadari bahwa menjadi ibu rumah tangga (saja) ternyata tidaklah gampang. Setidaknya untuk saya. Rasanya ada tekanan secara psikis dari masyarakat (yg mengaku) modern yg beranggapan bahwa saya adalah istri yg 'diem aja di rumah' dan 'menghabiskan uang suami'. Ego saya terluka. Apalagi harus saya akui, sebelumnya saya juga termasuk 'mereka-yg-meremehkan-profesi-ibu-rumah-tangga'. Saya, wanita aktif dan pintar (maaf kl sedikit narsis) yg melepaskan berbagai peluang emas untuk mengabdi pada suami, harus berhadapan dengan tuduhan 'orang kebanyakan': 'istri yg mendadak hidup enak di luar negeri'. Tuduhan yg kadang membuat saya mengernyitkan dahi, "lo pikir hidup gw sebelumnya sesusah apa?" atau "halooo.. fyi gw nolak promosi dan sebuah pekerjaan dg training & attachment di luar negeri demi 'sampai ke sini'."

Saya sempat tertekan selama beberapa bulan. Tekanan yg bagi saya lebih berat daripada masa-masa lembur di kantor untuk mempersiapkan decision making chart hingga jam 1 pagi. Bahkan sejauh ini saya (masih) berusaha untuk tidak menggunakan uang hasil jerih payah suami untuk belanja yg sifatnya 'pemuas ego wanita' dan belajar untuk tidak seboros saat masih lajang dengan (cukup) banyak uang sendiri.

Opini publik itu terus mengganggu pikiran saya. Padahal di rumah pun saya tidak 'diam'. Selain pekerjaan rumah tangga seperti mencuci, setrika, dll yg harus dikerjakan sendiri, masih ada pekerjaan validasi dan trial-error coding yg pelan-pelan saya tekuni (dengan dukungan penuh dari suami). Masih ada setumpuk bahan bacaan pengasah otak -bekal sekolah- yg harus saya pelajari. Namun semua itu tidak mampu mendistraksi otak saya. Saya terhimpit stress dalam waktu yg cukup lama, hingga suatu malam saya menulis comment pada notes seorang teman esema, "sometimes some audience miss the point(s) of our show (which is actually we shouldn't really care)."
Seketika itu juga saya sadar bahwa saya sudah membuang-buang waktu dan energi untuk peduli pada hal yg remeh-temeh: opini penonton-yg-bodoh. Saya melupakan esensi pertunjukan saya sendiri. Saya lupa bahwa beberapa orang yg duduk disana memang 'otaknya ga sampai', jadi ga perlu dipaksa untuk 'mengerti'. Saya lupa bahwa bekerja dari rumah bukan hanya karena kondisi, melainkan juga karena kemauan saya sendiri. Saya lupa pesan ayah saya bahwa saat kita merasa tidak bisa menyenangkan semua orang, cukuplah berusaha untuk menyenangkan Tuhan dalam melakukan segala sesuatu.

Saya pun kembali jatuh. Kali ini saya jatuh malu. Malu menyadari bahwa pikiran-pikiran semacam itu membuat nilai ibadah saya sebagai seorang istri berkurang. Malu menyadari bahwa selama ini saya lebih bodoh daripada penonton-yg-bodoh, karena sejauh ini membiarkan mereka mengerdilkan otak saya.

Pelan-pelan saya mulai membuka mata lebih lebar untuk melihat achievement(s) saya sendiri: saya yg mulai bisa masak, saya yg (insya Allah) selalu memberi support suami untuk lebih fokus dalam mencapai goal-nya, saya yg berhasil mengantarkan seorang 'customer' meraih suatu penghargaan kecil di tempat kerjanya, dan lain-lain dan sebagainya. Saya mulai bisa berdamai dengan 'penonton-yg-bodoh' dengan bersikap tidak peduli, serta berdamai dengan diri saya sendiri dengan berusaha untuk lebih menghargai profesi 'ibu rumah tangga' yg ternyata tidak gampang ini. Saya juga semakin bersemangat untuk meraih achievement lebih banyak lagi.

Di balik semua itu, saya sangat bersyukur memiliki suami supportif, yg dengan tekun selalu mengajarkan saya untuk masa bodoh dengan opini publik. Suami yg selalu mampu membuat beban mental saya menjadi lebih ringan dengan senyum dan pelukannya. Suami yg tidak pernah lupa mengucapkan kata terimakasih dan benar-benar menyadari bahwa dia menikahi seorang istri (yang pintar), bukan meng-hire asisten pribadi. Suami yg selalu membuat saya mensyukuri keputusan saya untuk menjadi seorang istri. Suami yg setiap hari selalu berhasil membuat saya jatuh cinta, lagi dan lagi.

--

Notes. this post is also dedicated for every house wife on earth. For Ninit Yunita, Monika Tanu, and Meutia Chaerani, thanks for inspiring me.

:)

Sunday, December 6, 2009

Kata Ganti

Sedang berpikir untuk mengganti kata 'gw' dengan 'saya' untuk posting selanjutnya. Let's see! :P

Thursday, November 26, 2009

Productive Mood

This afternoon I made simple template for Mba Yovita, new comer in blogsphere.


I'm so glad she likes it. Happy blogging, everyone!  :)

Friday, November 20, 2009

Julie & Julia

It is our last night in Suwon and it's so cold outside, so me & hubby decided to just stay in our room and watch Julie & Julia.



Favorite quote : "If no one's in the kitchen, who's to see?" Julia Child.

Btw, good bye Suwon. I would love to come again someday!

Sunday, November 8, 2009

Mari Sayange

I found this blog few days ago.














I think that's a pretty cool project. Mari sayange Indonesia! :)

Saturday, October 31, 2009

This Is It

It's been almost a week in Singapore. Last night, me and hubby went to Cathay to watch "Michael Jackson's This Is It" and unexpectedly, I enjoyed the movie. I'm not a fan of MJ, not even close. But I was touched by the way he tried to get the perfection of every scene and the way he treated and appreciated others. He was very humble and nice to everyone. Now I know why people love him. :)

Btw, tomorrow we have to go back to Suwon. Anyooooong! 

Tuesday, October 20, 2009

Autumn in Suwon

I think i'm in love with autumn. Its leaves color, its dried leaves smell, its weather, and ofcourse its fashion trend. :)



Ps. That picture is absolutely not what I meant with "autumn fashion trend". That's just a picture of me enjoying the autumn. :D

Saturday, October 10, 2009

Another Late Update

I'm not that senile to realize that I haven't posted anything here for awhile. I was just too busy with my lebaran holiday and my books. Besides Perahu Kertas, Negeri 5 Menara, and Zaid bin Ziyadh, there's one book that absorbed my attentions. Rara Mendut. A trilogy of Rara Mendut, Genduk Duku, and Lusi Lindri, adapted from Kitab Babad Tanah Jawi by Y.B. Mangunwijaya.


For me who crazy about Javanesse Culture, this book is awesome, esp its aksara jawa philosophy. Not like other books that could be finished for 1~2 days, I read that thick book for more than a week. Brought that book here and there until its paper became rumpled and until my dentist became interest to read this book. :D

Btw, after a night 'transit' in Singapore, this morning I've arrived in Suwon. Came afterward hubby that has been here for a week. I couldn't go with him after lebaran because I still had to wait for my South Korea Visa. That visa approval gave me longer lebaran holiday in my hometown. ;;)

Well, see you later. I hope I'll write more often here to share stories like when I was a new blogger. :P

Sunday, September 20, 2009

Eid Mubarak 1430 H

Minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir & batin, esp untuk tulisan-tulisan di blog ini yg kurang berkenan di hati.

Happy lebaran, everyone! :)

Saturday, September 12, 2009

Lazy Blogger

Excuse me for being a very lazy blogger. Here are some late updates from me within these two weeks :
  • Last Saturday, Sept 5, 2009, hubby has turned 28. We celebrated it privately with small birthday cake and celebrate again together on break-fasting time with tumpeng. Happy b'day, Love. Love me much more! :P
  • Here in Singapore, I met my old friends from Jember -Novrida, Dhana, and Mba Fitri-. We've already met twice for break-fasting. The first one was in Ojolali, Lucky Plaza, a day before hubby's b'day, and the second one was yesterday in La Pau Sat.
  • Today we attended 'buka bersama forum imas-sg' in Bishan. I met some new friends and one of them is her. I already like her & her blog. :)
  • Tomorrow hubby's gonna cook tahu telor asin for me. Can't wait! :D

Monday, August 31, 2009

Date

Last night hubby and I had thai food in Sakura Restaurant, Cityhall for break-fasting and continued to Max Brenner Chocolate Bar, Esplanade for having desert. Chocolate suffle for me and banana chocolate waffle for hubby.





We went home with happy tummies.

The feeling last night was like the feeling on our very 1st date. We talked about our passions, food, etc. Me was very happy! :)

Thursday, August 27, 2009

Black Pepper Shrimp

Yesterday hubby requested black pepper shrimp for break-fasting and he gave me a recipe from kompas.com.
I read the recipe, added white onion & sugar to the ingredient, and voila, here is my black pepper shrimp.


Hubby said it's delicious and I did agree with him. :)


Monday, August 24, 2009

Short Update

Already in Singapore since yesterday. Had to go back earlier because the project had been dropped like I said. Anyway, I enjoyed Seoul so much. Hubby and I started our ramadhan in Seoul on Saturday, a day after moslem in Seoul started their fasting -they started on Friday-. We went to famous Korean-eating-place-I-forgot-the-name with our Korean friends, Hyo and Subong, for 1st breakfasting and we had kimchi and korean chicken soup called samgyetang, complete with its ginseng.

Suwon and Seoul pictures will be shared on my flickr. I'm sure pictures could tell more than any words I could write.

Happy fasting! :)

Thursday, August 20, 2009

Anyongi gyeseo, Suwon!

Hubby's project has been officially dropped by today, so we're gonna move to Seoul to spend weekend till Sunday. Bye, Happy Suwon. Hi Seoul!

Wednesday, August 19, 2009

7th Day in Suwon

Hari ketujuh di Suwon. Sejauh ini (kecuali soal makanan), Suwon adalah kota yg sangat menyenangkan. Di sini lg summer, tapi karena cuaca di Singapore dan Surabaya juga panas, jd ga terlalu ngefek buat gw. The bad thing is : suami dirodi sampai pagi tiap hari. Jadi gw yang sama sekali ga bisa Bahasa Korea harus jalan-jalan sendiri di tempat yg orang-orangnya enggan berbahasa Inggris. Ditambah lagi hampir semua penunjuk jalan dan tulisan-tulisan disini ditulis dengan Hangoel. Lengkap sudah kebutahurufan gw. Jadi tiap jalan-jalan, gw cuma bermodalkan map dan hafalan kata-kata sederhana seperti anyeong haseyo (halo), miyanneyo (maaf), sillyehamnida (permisi), gamsa hamnida (terimakasih), dll. Kl lupa, bahasa tarzanlah penggantinya. Hehehe..

Yang membuat gw takjub sama kota ini adalah semangat para lansianya. Mereka aktif banget naik gunung dan jalan-jalan pagi/sore di taman-taman kota. Biasanya mereka pakai sepatu keds, topi golf, dan bawa ransel yang kadang dinaikin trolley kecil. Waktu coba naik ke Mt. Paldalsan di Hwaseong kemaren lusa, gw merasa malu karena udah ngos-ngosan di beberapa anak tangga awal. Sementara lansia-lansia itu gesit banget, tau-tau udah sampe atas. Nyah!

Hal lain yg membuat gw betah disini adalah koneksi internetnya yg super kenceng. Download film bergiga-giga selesai dalam waktu sekejap. Jadilah kl males keluar hotel, gw nonton film sampai teler. Dan setelah teler nonton, gw bisa nyemplung ke private jacuzzi di kamar hotel sambil minum green tea anget. Macam wong sugih kan? :p
Oia, WC disini unik. Pencetannya banyak kaya mobil matic. Dari yg buat nyemprot sampai ngangin-anginin pantat ada semua. :))

Well, hari ini gw mau coba ke market. Semalem udah hafalan angka-angka dan penyebutan nilai mata uang. Wish me luck! ;)

Monday, August 17, 2009

Happy Independence Day, Indonesiaku!

Lagu ini dicomot dari facebooknya Mba Astrid. Bagusss! Dengerin, deh! Lumayan buat ikut merayakan 17 Agustus dari sini. ;)




Berkibarlah selama-lamanya, bendera bangsaku!

Wednesday, August 12, 2009

Quick Updates

  • Had just completely resign from this company a week ago.
  • Went to Jakarta to apply South Korea Visa.
  • Went to Bali for short honeymoon.
  • Stayed in Kupu-kupu Barong, Ubud. The resort is awesome.
  • Already in Singapore.
  • Will go to South Korea tonight.

Oh, I want to write more but there are still so many things to do. Packing etcetera etcetera. Surely gonna write again asap.

See yaa..

Thursday, July 23, 2009

Jambore Sahabat Anak

Waktu dapet undangan dari Kak Simbur Hasibuan (Simsim) untuk ikut jambore anak jalanan di Cibubur, gw segera meng-iya-kan tanpa berpikir panjang. Padahal acara itu berlangsung tepat seminggu setelah hari pernikahan gw yg prosesinya menguras banyak tenaga. Dan setelah mengikuti jambore tanggal 19-20 Jul kemarin, gw ga merasa menyesal sudah terbang jauh-jauh dari Surabaya dan menunda honeymoon gw. The whole event was so fun. Rasanya 2 hari kemarin gw punya keluarga baru yg kompak & menyenangkan. Adek-adek peserta jambore sangat manis dan jujur dalam mengungkapkan apa yg mereka pikir dan mereka rasa. Mereka menyimak apa yg gw katakan dengan pandangan yg sulit dilukiskan dengan kata-kata. Kakak-kakak pendamping di jambore juga sangat ramah. Kemaren gw bergabung dengan Prumpung Team dan gw merasa diterima sejak beberapa menit awal perkenalan di rumah singgah Prumpung sehari sebelum acara. For me, they are great people that still have spirit to share with others.

Acara jambore-nya sendiri sangat berkesan. Padat dan bermanfaat. Esp hari pertama dimana dimana adek-adek diajarkan untuk membuat lampion, membatik, membuat kerajinan mote, pembatas buku, dll. Everybody including me sangat antusias menyimak materi. Bahkan antusiasme gw masih kebawa sampai di rumah. Ga sabar nunggu wiken dateng untuk membuat lampion warna-warni yg lucu. Pictures are surely gonna be uploaded here. ;)

Kayanya 2 hari sama mereka masih kurang walaupun dalam 2 hari aja suara gw udah habis dan kulit gw jd gosong. It was really fun. Acara malam kesenian dengan superb bonus dongeng dari Kak Awang juga sangat-sangat berkesan. Tawa dan senyum adek-adek merupakan bayaran yg tak ternilai untuk semua lelah selama 2 hari itu. Gosh, they made me miss my kids @Kampung Rawa. Trust me, you should try to join this event!

Terimakasih, Kak Simsim.
Terimakasih, Sahabat Anak.
Majulah terus, Anak Indonesia!

Selamat Hari Anak Nasional, 23 Jul 2009. :)


Ps. gambar di atas adalah logo Jambore Sahabat Anak ke XIII dengan tema "Aku dan Tanah Airku".

Tuesday, July 21, 2009

...

Deepest condolence for the victims of Ritz Carlton & J.W Marriot bombing.

Thursday, July 16, 2009

The Wedding

Alhamdulillah rangkaian prosesi pernikahan mulai dari pengajian, siraman, midodareni, akad nikah, ramah-tamah di rumah, dan resepsi di gedung berjalan lancar. Dan ternyata bener, acara nikahan itu bikin teler. Untuk acara yg berlangsung pagi (siraman & akad), gw mulai didandanin jam 3 pagi! Dan sesuai dengan adat jawa, kepala gw digantungi banyak kembang melati dan gelungan pandan (di dalam jilbab) yg bikin pusing setengah mati karena lumayan berat. Lega rasanya semua udah selesai. Acara buka kado pun udah kelar. Sekarang back to reality. Per hari ini kembali ngantor lagi. Udah jadi istri. Udah mulai pakai kata "suami". Still weird but it's really nice. Yang paling menyenangkan adalah bisa sholat jamaah berdua tiap hari (selama masa cuti). :)

Yang bikin terharu adalah saudara-saudara dan temen-temen yg bela-belain dateng dari jauh. Jakarta, Banjarmasin, Bandung, Jogja, Solo, even Papua! Speechless. Gatau mau ngomong apa selain terimakasih. Pengen bilang makasih berkali-kali juga sama suami. Semoga dia sabar terus sampai nanti.

Mohon doa & saran untuk fase-fase selanjutnya yaa..

Friday, July 10, 2009

the wedding vow

to have and to hold from this day forward,
for better for worse,
for richer for poorer,
in sickness and in health,
to love and to cherish,
till death us do part.
even death us don't part.

Wednesday, July 1, 2009

2nd anniversary

malam ini, dua tahun lalu, aku bilang iya setelah membuatmu menunggu aga lama.
sebel dipaksapaksa garagara kamu bilang udah kelamaan nunggunya.

hhh.. kamunya aja yg bego.
harusnya ga pakai bilang iya pun kamu tau kl aku maunya sama kamu.
bukan si ini atau si itu.
bukannya kita udah lama samasama, ya? sejak setahun sebelumnya. eh, lebih ya?
malah aku masih penasaran, janganjangan tanpa sadar aku duluan yg suka.
adem ayem cuma gaya.

ah, kita lucu yaa..
aku sayang kamu.
selamanya.


Thursday, June 18, 2009

I'm on Mag, Yeay!

Mau bagi-bagi berita yg sebenernya aga telat. I'm on Femina Mag, profil wanita aktif edisi 24 (tepatnya di halaman 23). Jieee.. Uhuy! Hihihi..

Tawaran yg sempat gw tolak beberapa bulan lalu karena umur gw dinego jadi 25 years old agar sesuai dengan segmen pembaca femina. Setelah umur gw dinego lagi jadi 24, akhirnya gw setuju and here it is :


Hahaha.. Pamer.

Ps. buat yg kebetulan baca, ada sedikit ralat. TI disitu bukan Teknologi Informasi seperti yg tertulis, tapi Telecom Implementation. Dan satu lagi, ofkors gw masih 23 years old tahun ini. :D

Sunday, June 14, 2009

Vertigo

"Vertigo is the feeling that you or your environment is moving or spinning. It differs from dizziness in that vertigo describes an illusion of movement. When you feel as if you yourself are moving, it's called subjective vertigo, and the perception that your surroundings are moving is called objective vertigo.

Vertigo can be caused by problems in the brain or the inner ear. Vertigo also may be a symptom of psychiatric illness. The ENT specialist must be aware of this reality to take into account the psychological dimension of vertigo in his diagnosis approach. This may lead to different types of treatment depending of the nature of the disorder."
source : here and there

Hari Sabtu pagi, waktu lg di kamar mandi, tiba-tiba gw mengalami disorientasi di ruangan. Lantai kamar mandi berasa muter-muter kaya piring puter, mainan jaman TK. Ngerasa ngeri, gw yg tadinya mengira kliyengan karena kurang darah langsung bergegas ke kamar. Ternyata bukan lantai kamar mandi aja yg muter, semua tempat yang gw lihat ikut muter. Dan waktu putaran itu semakin kenceng, gw mulai jalan sempoyongan sambil berusaha pegangan ke apapun yg ada di sekitar gw.

Melihat gw sempoyongan, papa yg kebetulan lagi ada di Surabaya langsung ngikutin gw ke kamar, ngira anaknya baru aja nelen pil koplo. Setelah mengamati beberapa saat, beliau bilang gw kena vertigo. Waktu gw coba rebahan, puteran yg udah kenceng tadi berasa makin kenceng dan pandangan gw mulai gelap. Gw bingung dan mulai nangis cengeng. Akhirnya papa cepet-cepet pergi ke apotek buat beli obat.

Sambil nunggu papa yg lagi beli obat, punggung gw dipijitin eyang, but I didn't get any better. Sendi-sendi gw pengen berontak tapi ga berdaya. I simply couldn't do anything. Bahkan untuk ke toilet pun gw harus dituntun.

Setelah minum obat yg namanya mertigo, perlahan-lahan puteran yg gw rasa menjadi pelan sampai akhirnya gw ketiduran dan begitu bangun, sensasi muter-muter itu hilang sama sekali. Alhamdulillah.. Semoga ga kejadian lagi. It was really scary.

Btw, are there any problems with my brain or inner ear? Or ... was i stress or something?

Monday, June 8, 2009

new food box


Karena si mama tau anaknya sekarang bawa bekal untuk lunch di kantor, she bought me that beautiful food box. Yeay!

Thursday, June 4, 2009

mbontot

mulai hari ini gw ikut 'mbontot' atau bawa bekal untuk lunch di kantor. budaya baru yg dicetuskan teman-teman dalam rangka 'penghematan di masa krisis'.
gw yg sebenernya kurang suka 'makanan dingin', awalnya kurang sreg dengan ide mbontot ini karena sejak esde gw males bawa bekal untuk lunch. dulu, bekal yg gw bawa biasanya ga pernah tersentuh sampai akhirnya mama bela-belain nganter makanan hangat pas jam makan siang biar anaknya mau makan. :D
tapi setelah hari ini mencoba, gw merasa kl mbontot ternyata menguntungkan & menyenangkan. dengan bawa bekal dari rumah, kita bisa mengatur porsi makan kita, lebih hemat, dan lebih sehat. dan mungkin karena gw udah ga semanja waktu kecil, tadi gw fine-fine aja makan makanan dingin. apalagi dimakannya rame-rame, jd makanan apa aja berasa enak. and the most fun part is, kl mupeng liat masakan tetangga, kita bisa nyicip dan tukeran. :P

ayo ikutan bawa bekal ke kantor! ;)

Sunday, May 31, 2009

repost

I feel I wanna hold you, wanna tell you that you'll be alright
Sang this song today, it's recalling your pictures all in my mind
I miss you now


repost. 360. i miss you now. stereophonics.

* sedang dalam masa penyembuhan dari sakit malaria. malah merembet ke malarindu norak gila.


Monday, May 25, 2009

dreams

i took 'livingsocial' quiz on facebook and i thought it would be good to repost it here, just to remind me anytime.



wish me luck! ;)

Sunday, May 17, 2009

our first home (to be)

today we’re so happy. after many hours spending time in front of laptop, some phone calls, long messenger chat, and one quite-big-fight a night before, finally we got the unit in hdb (baca : rumah susun), not too far from my hubb-to-be’s office.

this is the first unit i mailed him & the only unit he viewed for ‘our first home’ purpose. nothing’s too special with the unit, but i like its kitchen and (ofkors) its price. hihihi.. anyway, comparing to our budget, it’s a ‘lil out of our first expectation.

alhamdulillah... :)


Wednesday, May 13, 2009

anak nakal

sekarang lg jam makan siang, tapi gw masih asik meeting. pembahasan bagian gw udah lewat, tapi tetep aja gw harus duduk manis disini. dan fyi, perut gw udah krucuk-krucuk daritadi, tapi gada tanda-tanda meeting ini akan diakhiri.
huaa.. mama, aku bosan (dan lapar) sekaliii..
akhirnya gw memutuskan untuk browsing geje. aman karena gw duduk di pojokan. bos gw duduk tepat di seberang gw, berhadap-hadapan. jadi ga mungkin bisa lihat screen laptop gw kecuali kl dia cenayang. :P

page yg gw buka pertama kali adalah lajangdanmenikah.com. issue yg lagi dibahas gw banget tuh. ga betah jauhan sama pacar. bukan karena apa-apa, tapi memang ga suka & ga bisa. jadi sekarang ngerti kan kenapa gw mau diajakin kawin muda? hihi.. canda loh yaa..

acara browsing gw berlanjut ke ngupingjakarta.com yang sialnya membuat gw senyum-senyum sendiri. mulai cengar-cengir mencurigakan dan bingung mau pasang aksi gimana lagi. pelan-pelan gw nunduk sampai muka gw ketutupan screen laptop dan berusaha menenangkan diri, lalu kembali (pura-pura) memperhatikan bos sambil mengangguk-angguk (sekali lagi, pura-pura) mengerti.

masih bosan dan makin lapar.

akhirnya nulis-nulis deh disini. hihihi.. anak nakal!

tapi kerjaan gw beres kok. dan emang di meeting ini pembahasan bagian gw udah selesai. jadi ga salah kan kl gw menggeje seperti ini? ya kan? ya kan? ga salah kan?
hihihi..

have a nice wednesday, everyone! ;)

Monday, May 11, 2009

kekasih

hey, dia tertidur
pulas dalam suara yg keras
lucu
membuat saya serasa ingin mengganggu

wajah yg lelap ini
taukah dia kl saya sayang setengah mati?

Monday, May 4, 2009

nice weekend

my lifemate-to-be is not a romantic person, but his coming without clear notification nor ripe plan was really nice.

we went to gwalk, watched movies, and snatched away over my laptop to facebooking. we also met mba eva from eva jewelery to make a wedding ring. :P

can't wait for his next coming!

:D


ps. i love him

Thursday, April 30, 2009

new ritual

since last monday, every evening i have 'a ritual'. serving hot soy milk for my eyang & mbok mi.
it feels so nice. :)

Tuesday, April 21, 2009

prewed

kata orang kl mau nikah bakalan banyak banget godaannya. adaaa aja. ribut-ribut ga penting, orang-orang dari masa lalu, dan lainlain dan sebagainya.

2 bulan lagi gw nikah. dan bener loh.. banyak banget godaannya. adaaa aja.

ada orang dari masa lalu yg tiba-tiba datang dan bilang kl dia penasaran dan suka sama gw dari esempe dan menanyakan kemungkinan gw bisa sama-sama dia. ada orang-lainnya-dari-masa-lalu-juga yg merasa telah salah menilai gw selama gw deket sama dia. katanya, gw-yg-dia-kenal-dulu baru akan memutuskan untuk menikah setelah karir gw tinggi dan blablabla (hey, gw pun ga pernah menyangka keyakinan itu datang secepat ini). ada hal-hal ga prinsipil yang memicu keributan antara gw sama kanjeng raden mas bagus. ada upaya keras untuk berkompromi soal prosesi nikahan, mulai dari design & warna baju, catering, undangan, dekor, sampai penulisan gelar di invitation card. ada sensi yg berlebihan karena keterbatasan komunikasi mengingat perbedaan jarak dan waktu. dan satu lagi, yg juga merupakan godaan yg paling besar buat gw adalah soal kerjaan.

yes, lately gw nolak prestigious job. it's a 'wow', isn't? better career path, better salary, and so on. dan gw dengan angkuhnya geleng-geleng terus pergi gitu aja. gaya.

well, keputusan gw untuk nikah insya Allah udah bulet. gw akan ikut suami gw kemanapun dia pergi dan memulai semuanya dari 0 sama-sama. tapi kl ada yang ngomong, "jaman sekarang cari kerjaan susah dan lo malah nolak-nolak. ga takut kena karma?" gw langsung speechless dan jadi agak sedih. apalagi kl melihat teman-teman seangkatan gw lg seneng-senengnya wisuda, semangat cari kerja, dan mulai menata karirnya.

eniweiii, life is a series of choices. seperti kata seorang teman lama gw, pintu takdir itu ada banyak. tergantung kita mau membuka pintu takdir yg mana. dan gw memutuskan untuk membuka pintu yg sama dengan pintu yg dia buka, agar dapat melangkah bersama-sama di hari-hari selanjutnya.

dulu gw lulus duluan, dapet kerja duluan, dan meniti karir duluan. buat yg masih bertanya-tanya seyakin apakah gw dalam mengambil keputusan untuk menikah di usia yg relatif muda, meninggalkan semua kesempatan yg ada, lewat tulisan ini gw jawab, "gw ga ragu buat nikah duluan."

mohon doa restunya ya.. semoga harga 'mahal' yg (akan) gw bayarkan untuk menuju sebuah pernikahan ini memotivasi gw untuk membuat kualitas hidup (calon) suami gw menjadi lebih baik, sehingga semua 'pengorbanan' itu tidak sia-sia. :)

Monday, April 13, 2009

belitung trip

gw baru aja balik dari belitung trip sama tiwi & dea-si-(calon)-adek-ipar selama long wiken kemaren. belitung is sooo beautiful. just see the pictures here. trust me, once you see the beaches, you'll want to go there again.
i want to write a lot about our trip here (fyi, we planned the whole trip by ourselves), but unfortunately i have to back to work after my 3 days disappearance without office report (at all). :D
here, i’d like to send my thanks to :
  • mas agus dari levi tour yang sangat membantu dalam memberikan informasi mengenai akomodasi di belitung. anyone, if you want to go there, just contact him on 0817271339. :)
  • mas rudy, pengelola kelayang cottage yang sangat ramah. fyi, kelayang cottage is a nice place. bersih dan paaas banget depan laut.
  • pak antek, driver yang sekalian jd guide selama perjalanan. i owe him for drive me to the city to buy some medicines. yes, dodolnya gw sempet sakit disana. huff..
  • pak supar, boat capten yang tetep stay cool di tengah ombak yg cukup gede dengan membawa 6 penumpang tanpa alat keselamatan dan kasih senyum super manis doang tiap ditanya "yakin gapapa, pak?" :))
belitung, see you again someday!

Sunday, April 5, 2009

long distance relationship

i hope you don't get bored with my writing about long distance relationship. am sorry for writing about this over and over again. just close this window and say 'enough' anytime you want to.

ya, just like the other days, i miss my boyfriend today. right at this moment exactly. i really want to talk alot with him or just seeing him here, right beside me in silence, but i have to face a fact that am here and he's in lalaland. we're separated by time and distance and i hate it so much. well, am kinda on my way learning to be patient. not bothering him anytime he's tired or such not in a good mood like now, so i decide to write here. try to not being spoiled nor bugging him to listen to me as usual.

actually i'd tried to do something else to distract my attention. facebooking, blogwalking, lalala etc etc, but it didn't work at all. i just want to be with him. right here. right now.
well, maybe i should go to sleep.

:(

related post(s) :

Wednesday, April 1, 2009

KL Short Trip - The Highlights

  • berdua aja sama si mba nyonya.
  • berangkat jumat malam (after office hour) dan pulang minggu malam. so short, is it? :D
  • berawal dari isengiseng pengen jalanjalan ke tempat yg waktu tempuhnya terjangkau dari surabaya (secara lg berhemat jatah cuti).
  • didukung free seats Air Asia yang murah banget plus cerita tementemen milis IBP tentang serunya jalanjalan dg fasilitas yg tidak 'wah'.
  • niat jalanjalan hemat yg gagal karena ternyata kita belabeli juga disana walopun sebenernya barangbarangnya gada yg istimewa (baca : sama aja kaya di indo). so woman, bukan? :D
  • masih heran dengan keramahan orangorang selama kita di KL. sampai di imigrasi LCCT pun barangbarang kita ga diperiksa, malah disuruh lewat pintu khusus dengan senyuman super lebar dari petugas-petugasnya, padahal yg lain harus ngantri panjang banget. subhanallah.
  • mutermuter sampe kaki rasarasa mau putus ke hampir semua tempat yg ada di 'KL The Guide' yang didapat dari tourist information center di bintang walk, walaupun beberapa di antaranya cuma kita lewatin doang karena ga semenarik fotonya. :D
  • menghindari kamera karena gw sedang sangat gendut. huff..
  • merasa berhutang sama unie & cynthia yang baik banget nemenin kita jalan kaki panaspanas (dan jauhjauh) sampe keringetan. hehe.. merasa ga enak juga sama cowonya unie yang selalu mengawal kita dari kejauhan. i like him. i like them. they two are good together. :)
  • kuliner di tengkat tong shin dan nemu tomyam masakan orang thai asli. benerbener manteb tomyamnya. asem dan pedes banget!
  • heran kenapa pemerintah malay ga menertibkan taxi disana.
  • waktu di butterfly garden merasa beruntung karena punya negara yg lebih kaya, tapi sekaligus miris karena packaging untuk hasil kekayaan alamnya kalah sama negara tetangga yg merdekanya belakangan.
  • sempat mengirangira apakah smart system bisa diterapkan untuk mengatasi masalah banjir di indonesia. btw sesampainya di rumah i browsed alot about it. hehe..
  • nginep di travellerspalm, reserve via hostelword.com. it's a nice place. really. nicer than the pictures on its website. bersih & homy banget. handuknya wangi & spreinya putih bersih, diganti tiap ada tamu yang check out. most of its guest are bule. rina & aisya (crew disana) juga sangat ramah, like the owner, suzy, yg selalu memberi respond yg sangat baik tiap gw telp, baik untuk reconfirm maupun untuk kasitau keterlambatan arrival karena delay yg terusterusan. i didn't meet suzy, but rina & aisya told me about the ups & down of running a guesthouse. kinda inspiring me to run my own guesthouse someday. huhu..
  • discuss alot with aisya soal social issue, culture, politic, & economy disana.
  • ga kaget waktu dikasi tau kalau it's like a must for malaysian to shop in indonesia menjelang pernikahan.
  • masih terkesan dengan conv with aisya, shane (korean), & nick (germany) tentang problem yang dihadapi TKI, esp di malay, dan sedih banget waktu melihat secara langsung (in LCCT & on board) kl banyak sekali TKI yang masih buta aksara. uuhh, semakin mupeng bikin TKI Education Center. amiiin..

dan karena 6 point terakhir, gw menyebut jalanjalan kali ini sebagai 'wisata budaya'. :D

Thursday, March 19, 2009

my office desktop background

gambar itu jd desktop background laptop kantor gw sejak hari senin lalu. entah foto anak siapa. gw nemu di flickr waktu ikutan quiz my debut album di facebook. di quiz itu kita disuruh explore the last seven days random pictures dan pilih gambar ketiga, apapun itu, untuk jd cover debut album kita. jadi gw menyimpulkan kalau gambar inilah yg memilih untuk gw pilih dan gw sukaaa banget. that picture always makes me smile everytime i get tired with these crazy tasks. bayinya nyaman banget tidurnya. lucu ya.. kinda want to have one. huhu..


credit : flickr; kelley ryden

Wednesday, March 18, 2009

enough

saya tidak percaya akan adanya persahabatan yg tulus antara pria & wanita.
berteman sajalah sampai mati.
pelajaran hari ini cukup mementahkan segala bentuk alibi.
cukup.
tidak lagi-lagi.
sebut saya skeptis, tp jangan berusaha meyakinkan saya, walaupun hanya sekali lagi.
saya lebih percaya pada feeling saya sendiri.
walaupun ketajamannya membuat saya merasa teramatsangat ngeri.

Friday, March 13, 2009

the updates

gw banyak diprotes orangorang yang kecewa udah capecape mampir kesini taunya posting terakhir masih itu lagi itu lagi. jangankan nemu cerita panjang lebar kaya jaman dahulu kala, tulisantulisan pendek pun ga ada. sebenernya nih yaaa... banyak banget yg pengen gw tulis disini. cerita sampe berbusa kaya dulu lagi. tapi setiap udah sampai rumah rasanya aduh udah malas sekali. kl di kantor benerbener gabisa nyurinyuri. ah, sok sibuk deh.

memang banyak banget yg terlewatkan di blog ini. soal tas yang masuk fashionessedaily, tawaran femina yg gabisa diambil karena umur gw masih telalu dini, tasks baru di kantor yang pernah sampe maksa gw pulang pagi, kelucuan mba atoy & mba desi, acara belanja seserahan sama camer (sampe ke lingerie), naik dokar di monas sama si kadek pagipagi, acara jalanjalan sama mayang, icha, tiara di plangi & PS yang berakhir dengan nyolong makanan breakfast di ibis slipi, dan acara meng-interview applicant untuk posisi TI assistant hari ini (lumayan, jadi HR dalam sehari).

well well, posting kali ini sepertinya lenjeh dan geje sekali.

orangorang dekat gw bilang gw stress dan maugamau akhirnya gw pun mengakui. sariawan, panas demam, dan jerawatjerawat sialan ini cukup menjadi bukti. load kerjaan yang membabi buta, citacita baru (lagi) yang gatau kondisi, kekecewaan yang ga berujung sama speedy, kekangenan sama pacar yg ga kunjung terobati, masalah di rumah yg ituitu lagi, papa tersayang yg tibatiba harus operasi, sakit hati yang basi, dan cobaan-menjelang-pernikahan yang datang tanpa henti.

kadang gw pengen banget berbagi, benerbener cerita berdua sampe pagi. digendong waktu tibatiba letih untuk jalan sendiri atau dipeluk waktu udah mulai sensi. tapi gw juga harus tau diri. dari awal berkomitmen udah tau kl resikonya begini. dia disana dan gw disini.
ah, curcol deh.. males deh.. ngga banget deh.. tidur aja deh..

eniwei, segeje apapun tulisan malam ini, at least membuktikan kl gw masih disini. semoga tidak kecewa telah berkunjung kesini.

selamat malam, sampai jumpa di lain hari! :)

Sunday, February 22, 2009

si mbok

malam ini, dua tahun lalu
aku tergugu
menatap langit-langit
pilu
mengiring doa mengantar kepergianmu

malam ini, dua tahun lalu
aku tersenyum dalam tangisku
bersyukur pernah duduk di tempat terindah
di hatimu
tergumam dalam untaian kata-kata terkahirmu

suatu hari nanti
akan kuceritakan pada anak-anakku
bahwa aku pernah memilikimu
yg selalu menghapus airmataku
dan membiarkanku terlelap di pelukmu

suatu hari nanti
akan kuceritakan pada anak-anakku
bahwa aku pernah memilikimu
yg selalu sabar menungguku pulang
sejauh apapun aku berjalan

walaupun aku blm sempat menepati janji untuk mengukir senyummu setiap hari
semoga kamu mengerti
bahwa bagiku
kamu lebih berarti dari sejuta peri

malam ini tepat 2 tahun kamu menempati rumah barumu
sendirian tanpaku
semoga Dia menyayangimu
seperti kamu sangat menyayangiku


dedicated to alm. mbok sri,
sosok ibu kedua yang penuh cinta

Tuesday, February 17, 2009

long distance relationship

dan setiap hari aku tak lupa melantunkan doa :
"Ya Tuhanku yang Maha membolak-balikkan hati,
Jagalah ketetapan cinta kami"

semoga di umur 23 aku lebih mengerti kita.
terus menyayangimu sebanyak yang aku bisa.
dan disayang.
selamanya.



related post : long distance relationship (1)

Saturday, February 14, 2009

on the way home


'stranger' : "assalammualaikum"
abang becak 1 : "hush.. iku mba wulan" (hush, itu mba wulan)
'stranger' : "mba wulan sopo?" (mba wulan siapa?)
abang becak 2 : "pokok'e nek mba wulan ojo digudo" (pokoknya kl mba wulan jangan diganggu)
gw : "waalaikumsalam.."

Monday, February 9, 2009

23

tepat seminggu lalu umur gw bertambah satu.
semoga gw bisa menjadi manusia yg lebih baik, lebih bersyukur, dan lebih dekat dengan-Nya.
mau bantu mengamini dalam hati?
terimakasih.
:)

dan surabaya, saya masih disini.
tempat yg sama, kantor yg sama, dan business trip serupa.
maaf sempat membuat anda penasaran dengan posting sebelumnya.
saya kembali ke plan A.
:D


ps. terimakasih untuk semua ucapan selamat dan doa yg terucap melalui puluhan mesej, e-card, & phone call.
dan untuk
kamu yg sudah susahpayah datang dari seberang, terimakasih, aku sayang.




Monday, January 12, 2009

coincidence

today my office-laptop and my heart have crashed in a series.



what an ironic coincidence, huh?

Saturday, January 10, 2009

silent weekend

it is weekend and i just want to be with my boyfriend.
i don't want to change it with one expensive bag made in "you called so oh" brand.
not even ten.

i just want to be with my boyfriend.


.

Tuesday, January 6, 2009

last business trip?

tomorrow am gonna take the first flight to jakarta to attend project meeting with HQ. my first business trip in 2009 and (maybe) also the last one (in this office).

'lil bit sad actually.

well, let's just see. :)


Thursday, January 1, 2009

2009

happy new year, everyone!

:)